Siap untuk Bersinar? stars Lakukan Analisis Kulit Sekarang!

5 Skincare Untuk Menghilangkan Flek Hitam

blog
Flek hitam merupakan masalah kulit yang paling umum dan banyak dialami oleh orang-orang. Flek hitam yang muncul di permukaan kulit wajah biasanya ditandai bercak berwarna kehitaman akibat hiperpigmentasi oleh paparan sinar UV, tanda penuaan, atau lainnya. Meski sedikit mengganggu penampilan, tapi kondisi tersebut masih bisa diatasi dengan pemakaian skincare khusus untuk menghilangkan flek hitam secara rutin kok. Berikut ini adalah rekomendasi produk skincare untuk menghilangkan flek hitam pada wajah yang bisa kamu coba.

Rekomendasi Skincare untuk Menghilangkan Flek Hitam

 

1. Forencos Peptide Cream

Skincare untuk mengatasi flek hitam yang pertama datang dari negeri gingseng, Korea Selatan. Moisturizer dengan kandungan 14% Premium Peptide & Niacinamide ini efektif mengatasi masalah kulit kering, kusam, sekaligus mencegah tanda penuaan. Moisturizer yang hadir dalam bentuk krim ini diformulasikan secara khusus untuk mencerahkan, melembapkan, menyamarkan tampilan pori-pori, menyamarkan dark spot, dan mencegah munculnya tanda penuaan lainnya. Sebagaimana umumnya moisturizer, pelembab dari Forencos yang dapat digunakan oleh semua jenis kulit ini juga dapat digunakan pada pagi dan malam hari. Pada pagi hari, gunakanlah setelah serum dan sebelum sunscreen. Untuk malam hari, gunakan di step terakhir rangkaian skincare routine kamu.          
 

2. Lacoco Dark Spot Essence

Kalau kamu mencari skincare untuk membantu mengatasi flek hitam dari brand lokal, Dark Spot Essence dari Lacoco bisa jadi pilihan. Dark Spot Essence memiliki kandungan utama buah mulberry dan licorice yang memiliki antioksidan tinggi serta agen pencerah wajah alami. Tidak hanya itu, essence ini juga dilengkapi dengan ekstrak wortel yang bermanfaat untuk melembabkan kulit. Untuk mendapatkan hasil terbaik, kamu dapat menggunakan Dark Spot Essence pada malam hari setelah menggunakan toner dan essence lainnya. Jangan lupa aplikasikan sunscreen saat kamu beraktivitas di keesokan hari, ya!

         

3. N’Pure Cica Dark Spot

N'PURE Cica Dark Spot
Alternatif pilihan lain buat kamu yang cari skincare untuk menghilangkan flek hitam adalah N’Pure Cica Dark Spot. Dilengkapi kandungan 10% Stabilized Vitamin C dan 1% Vitamin E yang distabilkan oleh 0.5% Ferulic Acid untuk memberikan kestabilan dan efikasi yang maksimal dalam menyamarkan noda hitam pada wajah akibat bekas jerawat maupun noda hitam akibat dari paparan sinar matahari dan aging. Dilengkapi juga dengan Centella Asiatica Leaf Extract dan Alpha-Bisabolol yang berfungsi untuk memberikan efek menenangkan pada kulit pasca inflamasi. Kamu dapat menggunakan N’Pure Cica Dark Spot pada pagi dan malam hari di area kulit yang bernoda hitam.  

     

4. Bellflower Retinol Cream

Moisturizer dengan kandungan Retinol dari Bellflower ini bisa jadi solusi buat kamu yang butuh skincare untuk menghilangkan flek hitam. Pelembab dengan kombinasi kandungan Retinol, Niacinamide, dan Adenosine ini dapat memulihkan kecerahan kulit dengan membantu menyamarkan garis halus, menyamarkan flek hitam, dan mengembalikan kekencangan kulit. Moisturizer yang bebas dari pewangi buatan, tidak lengket, dan cocok untuk segala jenis kulit ini dapat kamu gunakan pada malam hari, setelah menggunakan toner atau serum. Oleskan secukupnya secara merata di seluruh wajah dan tepuk ringan untuk penyerapan yang lebih baik. Mau tahu rekomendasi skincare mengandung retinol lainnya? Kamu bisa baca di artikel berikut, cek yuk: Rekomendasi Skincare yang Mengandung Retinol  

5. One Thing Artemisia Capillaris Extract

Pemilihan toner yang tepat juga bisa membantu kamu mengatasi flek hitam, loh. Salah satu toner yang bisa kamu masukkan dalam list produk skincare untuk menghilangkan flek hitam adalah One Thing Artemisia Capillaris Extract. Toner hypoallergenic asal Korea Selatan ini diperkaya dengan ekstrak Artemisia Capillaris (Korea Mugwort) yang berfungsi untuk menenangkan kemerahan. Toner ini juga diformulasikan dengan vitamin A, C dan B3 untuk membantu meningkatkan skin barrier serta mengurangi tampilan frecklers dan dark spots. Jika ingin menjadikannya sebagai toner mist, cukup pindahkan ke botol semprot dan gunakan sebagai face mist seperti biasa. Kamu juga bisa menggunakannya sebagai toner mask. Caranya, rendam kapas dengan toner, lalu tempelkan pada kulit wajah selama 10 menit. Itulah rekomendasi pilihan RAENA untuk skincare yang bisa membantumu mengatasi flek hitam. Untuk hasil terbaik, jangan lupa gunakan secara konsisten ya!
footer_logo
facebookinstagramfacebook